21.5 C
Indonesia
Sabtu, Januari 25, 2025

Sinergitas Terbangun Topang Percepatan Pelaksanaan Sertifikasi Halal Daerah

Kota Probolinggo (Humas) Sama halnya dengan kunjungan ke Kantor Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian (DKUPP) Kota Probolinggo, Tim Satgas Halal juga berkunjung ke Kantor Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) pada hari yang sama. Senin, (07/11/2022).

Tim disambut hangat Sub Koordinator Pengembangan Hasil Perikanan pada Bidang Perikanan Tangkap dan Pengembangan Hasil Perikanan. Tampak penuh semangat Mbak Galuh memberikan masukan kepada tim.

“Selama ini kegiatan halal telah difasilitasi perwakilan Kemenag dan semoga akan terus berjalan baik sehingga sinergitas lintas sektoral akan memberikan manfaat kepada pelaku usaha di kota Probolinggo, terangnya.
Selanjutnya melakukan survei lokasi salah satu pelaku usaha di kelurahan Kedungasem, untuk melihat dari dekat proses produksi yang dilakukan.

Peran Satuan Tugas (Satgas) Halal di daerah terbukti sangat strategis dalam upaya percepatan pelaksanaan sertifikasi halal di daerah, utamanya bagi pelaku usaha mikro dan kecil (UMK). Peran ini perlu diperkuat, untuk membantu fungsi koordinatif BPJPH di daerah, tegas Kasubbag TU Ahmad Zaini saat berkunjung ke Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Probolinggo bersama Tim, senin (07/11/2022) siang. (red).

Editor : Ansori

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
spot_img

Latest Articles